Minggu, 08 Mei 2011

Wisata Air: Obyek wisata Green Canyon (Cukang Taneuh)

Salah satu obyek wisata unggulan di pantai selatan khususnya di kawasan Wisata Air Pantai Pangandaran. Panorama alam yang sangat indah dan menakjubkan. Inilah Obyek wisata Green Canyon:


Pintu gerbang/masuk ke obyek wisata Green Canyon

Green Canyon Cijulang, Jika merasa terlalu jauh berkunjung ke Grand Canyon yang ada di Amerika sana, sekarang Anda tidak perlu terlalu kecewa lagi. Indonesia ternyata juga memiliki Green Canyon sendiri yang tak kalah cantiknya. Sebenarnya tempat ini punya nama asli yaitu Cukang Taneuh

Wisata Air Green Canyon
Wisata air di pantai selatan kota Ciamis ini tiada habisnya untuk saya suguhkan. Sebelumnya telah saya tulis mengenai keindahan tempat wisata di pantai indah Pangandaran, Taman Budaya Cagar Alam Pangandaran serta pantai indah Batu Hiu. Selain tempat wisata yang telah disebutkan tadi, disini saya akan menyuguhkan keindahan tempat wisata lainnya yaitu Green Canyon.

Obyek wisata Green Canyon ini berjarak sekitar 153 KM dari kota Ciamis atau sekitar 15 KM dari obyek wisata pantai indah Batu Hiu . Cukang Taneuh atau Green Canyon adalah salah satu objek wisata di Jawa Barat yang terletak di Desa Kertayasa Kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis ± 28 km dari Pangandaran.Tepatnya obyek wisata Green Canyon ini berada di sepanjang aliran sungai Curug kecamatan Cijulang, Kabupaten Ciamis. Sekitar 3 KM dari  kecamatan Cijulang ke arah selatan kita akan menemui obyek wisata yang dinamakan Green Canyon.


Cukang Taneuh



Obyek Wisata Green Canyon (Cukang Taneuh)

Objek wisata ini merupakan aliran sungai Curug Cijulang yang menembus gua dengan stalaktit dan stalakmit yang mempesona serta diapit oleh dua bukit dengan bebatuan dan rimbunnya pepohonan menyajikan atraksi alam yang khas dan menantang.

 
 
Di mulut gua terdapat air terjun Palatar sehingga suasana di objek wisata ini terasa begitu sejuk. Kegiatan yang dapat dilakukan diantaranya panjat Tebing, berenang, bersampan sambil memancing. Untuk mencapai lokasi ini wisatawan dapat menggunakan perahu yang banyak tersedia di Dermaga Ciseureuh, baik perahu tempel maupun perahu kayuh. Objek wisata ini berdekatan degan objek wisata Batukaras serta Bandar Udara Nusawiru.


Orang yang memperkenalkan lokasi Green Canyon (Cukang Taneuh) ke wisatawan asal Perancis
Nama Green Canyon
Nama Green Canyon dikenalkan oleh warga disekitar lokasi cukang taneh kepada seorang wisatawan asal Perancis, dan dipopulerkan oleh wisatawan asal Perancis pada tahun 1993. Namun, orang Sunda menyebut Green Canyon dengan sebutan Cukang Taneuh atau dalam bahasa Indonesia berarti Jembatan Tanah. Nama Green Canyon ini juga merupakan pelesetan dari nama Grand Canyon yang ada di Colorado, Amerika Serikat

Pada awalnya tempat wisata Green Canyon ini adalah hanya tempat wisata biasa, tidak terawat dan hanya dikunjungi oleh masyarakat setempat. Green Canyon ini sebelumnya lebih dikenal dengan sebutan masyarakat sebagai Cukang Taneuh (Jembatan Tanah)


Dimana di tempat wisata tersebut kita akan mendapatkan jembatan dari tanah dimana setiap harinya digunakan masyarakat setempat sebagai tempat penyebrangan biasa untuk melakukan aktivitas sehari-hari, seperti mereka yang akan berangkat ke hutan, kebun, ladang atau sawah.  Istilah Green Canyon pada awalnya dilontarkan oleh wisatawan asing asal Perancis, dimana dia merasa takjub dan kaget melihat keindahan obyek wisata yang masih "perawan" belum tersentuh tangan-tangan jahil serta belum sempat di wartakan oleh pemerintah daerah setempat. Setelah kejadian tersebut, dari mulut ke mulut baik di masyarakat setempat sampai ke wisatawan asing yang berada di obyek wisata lainnya, merasa penasaran tentang cerita dari mulut ke mulut tersebut. Sehingga mulai berdatanganlah para wisatawan lokal maupun asing yang sengaja untuk melihat keindahan obyek wisata "Cukang Taneuh (Green Canyon) tersebut. Serta merta pemerintah daerah pun (Pemda Kabupaten Ciamis) mulai masuk dan mengelola obyek wisata tersebut dan dimasukan ke katalog tempat wisata yang ditawarkan ke para wisatan lokal maupun asing. Sejak itu, obyek wisata Green Canyon ini merambah dunia media elektronik seperti yang pernah diberitakan pada salah satu acara di stasiun televisi swasta.  
Wisatawan Asing

Untuk menuju obyek wisata Green Canyon ini, kita tidak bisa masuk dengan membawa kendaraan seperti motor dan mobil pada umumnya karena obyek wisata ini terdapat di pedalaman dengan harus menyusuri aliran sungai Curug, Cijulang. Kendaraan kita cukup di parkir di tempat pengelolaan parkir yang telah disediakan oleh pengelola obyek wisata Green Canyon itu. Dari tempat parkir ini kita (pengunjung) diharuskan membeli tiket masuk sebagai syarat bisa menikmati keindahan obyek wisata tersebut. Pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp. 90.000,-. Harga ini sudah termasuk tiket dan ongkos perahu sebagai alat masuk ke obyek wisata Green Canyon ini. Rp. 90.000,- ini berlaku 1 kali 1 hari dengan jumlah maksimal 4 orang per perahunya. 
Transportasi menuju Green Canyon
Dari tempat masuk (tiketing) ke tempat obyek wisata Green Canyon pengunjung mau tidak mau harus menyusuri sungai Curug, Cijulang sekitar 3 KM dengan menggunakan perahu motor (perahu dayung bisa seharian). 
Perjalanan dengan perahu motor
Di perjalanan menuju obyek wisata Green Canyon tersebut para pengunjung akan disuguhi pengalaman indah yang tak dapat terlupakan. Selain dengan pengalaman berperahu, pengunjung dimanjakan oleh indahnya panorama alam "hijau "di pinggiran sungai Curug dengan dihiasi hijaunya dedaunan, pohon-pohonan serta "perawan"nya sungai Curug yang terlihat hijau kebiru-biruan menandakan alirannya tenang, dalam tapi mengahnyutkan.
Panorama Sekitar Aliran S. Curug
Sepanjang aliran sungai Curug, Green Canyon pengunjung dapat menikmati dinginnya air sungai dengan  berenang di sepanjang sungai Curug tersebut. Untuk safety,  tidak perlu khawatir karena telah disediakan alat bantu berenang (pelampung ) oleh pemilik perahu motor tersebut. 
Sungai yang tenang & menyejukkan
Aliran Sungai Curug, Green Canyon
Perjalanan menuju gerbang Green Canyon

Mulut gerbang Green Canyon
Di sepanjang sungai ini pula (sejauh 3 KM jarak yang dilalui, kurang lebih selama 25 menit waktu tempuh yang dibutuhkan) para pengunjung bisa menikmati udara sejuk yang berasal dari rindangnya pohon-pohon disekitar aliran sungai Curug ini. 
Cukang Taneuh (Grand Canyon)
 Sesampainya di obyek wisata Green Canyon, para pengunjung bisa mengabadikan kejadian-kejadian menarik dengan berfoto ria atau pun video di bawah Cukang Taneuh (Green Canyon) tersebut. Mungkin anda kurang percaya dengan illustrasi saya ini, untuk itu saya lengkapi dengan gambar-gambar yang sedikit saya sisipkan dalam tulisan ini. 
Panorama sekitar Green Canyon
Di tempat obyek wisata Green "Cukang Taneuh" Canyon ini, pengunjung diperbolehkan dan/atau dipersilahkan untuk menikmati sepuasnya keindahan alam sekitar, serta bagi yang ingin berenang ke tempat yang lebih jauh dan nyaman mungkin perlu menambah ongkos tunggu transportasi perahu, dikarenakan alasan mereka (pemilik perahu) bahwa pengunjung lain sudah menunggu untuk diantar ke obyek wisata ini. 
Aliran sungai Curug
Besaran biaya yang perlu dikeluarkan sebagai biaya tambahan (ongkos tunggu) sekitar Rp. Rp. 100.000,- s/d Rp. 150.000,- per perahu. maksimal 4 orang. Cukup menguras dompet juga sih, tapi dibanding dengan pengalaman yang didapat dan kemungkinan tidak akan terulang lagi, harga sebesar itu tentunya tidak akan rugi.

Panorama alam yang akan dijumpai para pengunjung dalam lokasi obyek wisata Grand Canyon (Cukang Taneuh)
Setelah para pengunjung menikmati obyek wisata Green Canyon tadi, sesampainya di tempat tiket, pengunjung bisa menikmati pula kegiatan Flying Fox. Kegiatan ini sengaja sebagai acara tambahan jika ada pengunjung yang berani dan berkeinginan melakukan olahraga ekstreem ini maka cukup merogoh kocek Rp. 25.000,- untuk sekali kegiatan. Flying fox ini kegiatan untuk melatih diri mengenai mental seseorang. Karena di obyek wisata ini, flying fox yang diikuti dengan cara menyeberangi lebarnya aliran sungai Curug, Cijulang dengan seutas tali. Dijamin sangat menarik.
 
Anda berminat ke Green Canyon?...Kami bisa membantu anda menyediakan biro perjalanan kami di +62.21.94145160 Mr. Harli

2 komentar:

yupi ansori mengatakan...

numpang tanya , tiket masuk dan perahu bisa di hitumg per rombongan gak tuh . . . . ? hub saya 085715566373 di tunggu ea bro / sis

Unknown mengatakan...

Tiket masuk plus perahu bisa dibeli di loket, per perahu maximal 5 orang, bukan per rombongan. Kalau mau mandi, harus nambah biaya untuk awak perahu per orang Rp. 25.000,- kalau per perahu 5 orang, maka setiap per perahu nambah Rp. 125.000,-.
Thanks coment-nya....Selamat berkunjung ke green canyon INDONESIA. he..he...